Deretan Makanan Bergizi Untuk Anak yang Harus Diketahui Orang Tua
Makanan memiliki peranan yang sangat penting bagi tubuh, terutama untuk anak. Mengingat tumbuh kembangnya juga dipengaruhi makanan yang masuk dalam tubuhnya. Oleh sebab itu, orang tua harus mengetahui makanan bergizi untuk anak untuk menunjang tumbuh kembangnya. Berikut beberapa deretan makanan dengan gizi baik untuk buah hati.
Makanan Bergizi Tinggi Untuk Buah Hati yang Wajib Diketahui
-
Brokoli
Sebenarnya hampir semua sayuran memiliki gizi yangย baik untuk tubuh. dan brokoli menjadi salah satunya selain rasanya yang nikmat. Kandungannya sendiri terdiri dari vitamin C, glukosinolat sampai dengan folat yang akan membantu dalam perkembangan tubuh. selain itu brokoli juga mampu untuk mencegah berbagai macam penyakit.
-
Bayam
Masih berupa sayuran, makanan yang memiliki gizi baik berikutnya yakni bayam. Sayuran hijau ini sendiri juga sangat mudah untuk ditemukan di sekitar kita. Kandungannya terdiri dari vitamin C, vitamin A, folat serta magnesium yang baik dalam menjaga imunitas tubuh. anda juga mudah membuat berbagai kreasi menu dengan bayam untuk buah hati.
-
Telur
Selain sayuran, mengkonsumsi makanan yang tinggi akan protein juga dianjurkan. Telur menjadi sumber makanan dengan gizi baik yang bisa diberikan pada anak anak. Ada banyak cara mengolahnya, mulai dari digoreng, direbus ataupun dicampur dengan masakan lain. Kandungan omega 3 dan proteinnya berperan dalam perkembangan otak pada anak dan membran sel di seluruh tubuh.
-
Kacang Kacangan
Tidak hanya sayur dan juga buah, kacang kacangan juga menjadi makanan yang begitu dianjurkan untuk kesehatan tubuh. karena di dalam kacang kacangan mengandungย zat baik seperti protein dan zat besi. Dimana keduanya akan sangat baik untuk meningkatkan kekebalan pada tubuh.
Kacang kacangan jug amengandung kalsium, serat dan folat yang sangat baik bagi ibu hamil. Karena memiliki peran untuk menjaga agar janin dalam kondisi sehat. menambahkan kacang-kacangan dalam menu harian akan membuat anak terjaga dari berbagai penyakit. Daya tahan tubuhnya juga akan lebih kuat, sehingga tidak mudah jatuh sakit.
-
Kayu Manis
Ternyata anak juga membutuhkan asupan rempah bergizi, baik balita atau anak anak. Kayu manis salah satunya yang akan membantu untuk menyeimbangan kadar gula pada tubuh si kecil. Kayu manis juga termasuk bahan makanan yang akan memberikan energi pada anak, terutama untuk mereka yang suka malas untuk pergi ke sekolah saat pagi hari.
-
Pisang
Pisang juga menjadi makanan bergizi untuk anak yang bisa dijadikan sebagai pilihan. Buah dengan rasa manis ini memang memiliki banyak manfaat bagi tubuh. di dalam buah pisang terkandung vitamin A, kalium, fosfor hingga kalium yang akan membantu melancarkan sistem pencernaan. Dan juga mampu untuk meningkatkan memori otak anak.
-
Ubi Jalar
Makanan yang memiliki gizi tinggi berikutnya yakni ubi jalar yang baik bagi perkembangan otak. Mengingat ubi jalar mengandung zat kolin yang sangat membantu dalam proses kimiawi sel saraf. Dengan begitu maka kinerja otak akan menjadi lebih baik. Kandungan vitaminnya juga tidak kalah banyak, mulai dari vitamin A, E dan C yang baik untuk membran sel hingga meningkatkan memori.
Sebenarnya masih banyak makanan dengan gizi baik yang bisa dikonsumsi anak anak. Dan yang disebutkan bisa anda masukkan dalam menu harian si kecil. Selain mengkonsumsi makanan yang bergizi, olahraga atau aktivitas luar juga membantunya tetap sehat. anda bisa membuat playground sendiri di rumah, mengingat sudah banyak yang jual playground anak berbagai model.