Tips Hindari Penipuan Jual Beli Di Twitter Yang Bisa Ditiru
Selain marketplace, tidak sedikit juga para pebisnis yang melakukan kegiatan pemasaran produk menggunakan sosial media berupa Twitter. Alasan utama mengapa Twitter dipilih untuk media promosi dikarenakan jumlah penggunanya sangat banyak. Bukan hanya itu saja namun media sosial tersebut juga mampu menjangkau konsumen dengan luas. Meskipun saat ini telah banyak orang yang menjual produknya di Twitter namun tetap saja ketika ingin membeli di sosial media itu pastikan harus dilakukan secara hati-hati agar terhindar dari penipuan. Lantas bagaimana cara menghindari penipuan jual beli di Twitter itu?
Beberapa Tips Untuk Menghindari Penipuan Jual Beli Di Twitter
Namun sebelum memutuskan untuk melakukan jual beli menggunakan Twitter alangkah baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu beberapa tips ย untuk menghindari penipuan. Adapun tips untuk menghindari penipuan dari jual beli di Twitter seperti berikut ini.
- Melakukan pengecekan terhadap nomor penjual.
- Cobalah untuk meminta bukti barang yang dijual pada akun Twitter.
- Lihatlah testimoni dari para pembeli sebelumnya.
- Mengecek akun penjual apakah palsu atau tidak.
- Pilihlah metode pembayaran COD untuk memastikan kondisi barang sesuai dengan foto.
- Hindarilah untuk membayar uang muka.
- Periksalah kondisi barang yang ingin dibeli.
- Jangan mudah tergiur dengan harga yang murah. Pasalnya harga murah belum tentu memberikan kualitas yang bagus.
Demikianlah ulasan singkat tentang cara menghindari penipuan jual beli di Twitter. Dalam hal ini sangat disarankan untuk membeli barang kepada penjual yang sudah dikenal sebelumnya agar bisa mendapatkan produk berkualitas dan terhindar dari penipuan.